Kepala Kepolisian Resor Kota Tidore KOMBES POL Yuri Nurhidayat,S.I.K.,M.H., bersama Waka Polresta Tidore AKBP Edy Sugiharto,S.E.,M.H., laksanakan pengecekan Pospol Oba Tengah yang merupakan Wilayah hukum Polresta Tidore, Minggu (30/04/23).
Pospol Oba Tengah berada di Desa Akelamo namun dilakukan pembangunan baru yang bertempat di Desa Loleo Kec.Oba Tengah Kota Tidore Kepulauan, dan hadir dalam giat pengecekan tersebut Para PJU Polresta Tidore dan Kapolsek Oba Utara IPTU Sofyan Toriq,SH.
Kegiatan pengecekan ini merupakan upaya pengawasan dan pembinaan personil dalam pelaksanaan tugas ditingkat bawah sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Kapolresta Tidore KOMBES POL Yuri Nurhidayat,S.I.K.,M.H., memberikan penekanan kepada anggota terkait kebersihan Pospol dan penampilan personil agar Polri semakin dicintai masyarakat dan dapat memberikan kenyamanan sebagaimana tugas Polri sebagai Pelindung,Pengayom, dan Pelayan masyarakat.