Kapolresta Tidore Pimpin Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas

Seiring dengan upaya penyelenggaraan Negara yang bersih dan bebas dari Korupsi, Kolusi dan Nepotisme (KKN), Kepala Kepolisian Resor Kota Tidore KOMBES POL Yury Nurhidayat,S.I.K.,M.H., di dampingi Waka Polresta Tidore AKBP Edy Sugiharto,S.E.,M.H., berikan sosialisasi pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan  Melayani (WBBM) kepada anggota Polresta Tidore.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Tien Wahab Polresta Tidore, dan dihadiri oleh Para Kabag, Para Kasat, Para Kapolsek, Para Perwira, Seluruh Personil Bhabinkamtibmas Polresta Tidore dan Para Personil yang hadir -+ 100 orang.

Penjelasan Kapolresta Tidore KOMBES POL Yury Nurhidayat,S.I.K.,M.H., bahwa untuk pembangunan Zona Integritas tidaklah mudah, diperlukan komitmen dari seluruh lapisan atau unsur yang ada di Polresta Tidore mulai dari pucuk pimpinan sampai pada pelaksana.

“Pembangunan Zona Integritas di Polresta Tidore terus dilakukan monitoring dan evaluasi secara kontinyu guna mencapai target menuju WBK dan WBBM pada tiap-tiap komponen.” Ujar Kapolresta

Selain itu, Kapolresta Tidore juga menyampaiakan  bahwa sosialisasi ini sangatlah penting untuk kita simak sebagai bahan masukan dalam melaksanakan tugas, dan sebagai bekal untuk meningkatkan integritas dalam melaksanakan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan kepada masyarakat.” Tambah Kapolresta

Harapan Kapolresta Tidore dalam pembangunan menuju Zona Integritas, seluruh personil harus mendukung dan lakukan perubahan secara internal.

“Mari kita lakukan perubahan dalam mekanisme kerja, pola pikir, dan budaya kerja menjadi lebih baik sesuai dengan tujuan dan sasaran Zona Integritas, ini bukan kerja perorangan namun diperlukan kekompakan dan dukungan seluruh personil yang ada sehingga tujuan dan target kita tercapai.” Tambah Kapolresta

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *