Dalam rangka Wisata Edukasi, Sat Lantas Polresta Tidore terima kunjungan dari Murid-Murid TK Borero Tidore dan TK Pertiwi sebanyak 50 (lima puluh) orang, Senin (20/03/23).
Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kanit Kamsel Sat Lantas Polresta Tidore AIPTU Achmad Yani Masuku, dengan tujuan untuk mengenalkan Budaya Tertib Berlalu Lintas sejak dini dan menumbuhkan rasa cinta anak-anak kepada Polri khususnya Polisi Lalu Lintas.
Selanjutnya Murid-murid menerima pembinaan dan edukasi tentang pengenalan profesi, tugas dan fungsi Kepolisian serta diajak keliling untuk melihat dan mengetahui ruangan-ruangan kerja di Polresta Tidore serta bertemu langsung dengan Kapolresta Tidore KOMBES POL Yury Nurhidayat,S.I.K.,M.H., di ruangan kerja Kapolresta Tidore.