Dalam rangka menyambung tali silaturahmi dan memakmurkan Mesjid, Waka Polresta Tidore AKBP Edy Sugiharto,S.E.,M.H., bersama Pejabat Utama Polresta Tidore dan Kapolsek Tidore Selatan laksanakan Tarawih Keliling di Mesjid Al-Mubarak Kel.Tuguiha Kec.Tidore Selatan Kota Tidore Kepulauan, Selasa (04/04/23).
Kegiatan tersebut merupakan salah satu program rutin Polresta Tidore dan Jajaran untuk silaturahmi sekaligus tatap muka antara Polri dengan Masyarakat di Bulan Suci Ramadhan.
Dalam giat tersebut Waka Polresta Tidore AKBP Edy Sugiharto,S.E.,M.H., menyampaiakan bahwa Sholat Tarawih bersama warga ini selain untuk memperbanyak amal ibadah, kegiatan ini juga untuk mempererat tali silaturahmi dan mendekatkan diri dengan masyarakat.
“Selama Bulan Suci Ramadhan, Kami dari Polresta Tidore dan Polsek Jajaran akan laksanakan Sholat Tarawih keliling, Selain meningkatkan amalan di Bulan Ramadhan tarawih keliling juga sebagai langkah memakmurkan Mesjid atau Mushola yang ada di Kota Tidore Kepulauan.” Ujar Waka Polres
Waka Polresta Tidore juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas yang intinya mengajak para jamaah untuk mengawasi anak-anak agar tidak bermain patasan, tawuran ataupun ikut serta balapan liar karena dapat membahayakan diri sendiri dan menggangu ketertiban umum, batasi waktu bermain anak-anak dan berkumpul dimalam hari sampai larut malam agar tidak menjadi korban kejahatan maupun melakukan kejahatan atau perbuatan lain yang meresahkan masyarakat.