Bersama Warga Kel.Tomalou, Kapolresta Tidore Laksanakan Safari Jumat Sekaligus Deklasi Anti Miras dan Narkoba

Bertempat di Mesjid Nurul Bahar Kel.Tomalou Kec.Tidore Selatan Kota Tidore Kepulauan, Kapolresta Tidore KOMBES POL Yury Nurhidayat,S.I.K.,M.H., laksanakan Safari Jumat sekaligus Deklarasi Anti Miras dan Narkoba bersama Para jamaah dan warga masyarakat Kel.Tomalou, Jumat (02/06/23).

Kegiatan tersebut di hadiri oleh Dandim 1505 Tidore  LETKOL Kav Chalter Purba,ST., Waka Polresta Tidore AKBP Edy Sugiharto, S.E.,M.H., Kepala BNN Kota Tidore, Para Kabag, Para Kasat, Kapolsek Tidore Selatan IPTU Yuda Adi Widodo, Danramil 01 Kodim 1505 Tidore, Camat Tidore Selatan Abdul Kadir Din, SE, Kepala Kelurahan Tomalou Bapak Janhar Rabo S.Pd., Personil Polsek Tidore Selatan, Tokoh Masyarakat, Toko Agama, Toko Adat, Toko Pemuda dan masyarakat kelurahan Tomalou.

Kegiatan diawali dengan sholat jumat berjamaah dan di lanjutkan dengan Safari Jumat yang di sampaikan langsung Kapolresta Tidore KOMBES POL Yury Nurhidayat,S.I.K.,M.H., sekaligus pelaksanaan Deklarasi Anti Miras dan Narkoba.

Penyampaian Lurah Kel.Tomalou Bapak Janhar Rabo S.Pd., yang intinya terkait konflik perkelahian antara suporter Pusam Tomalou dan suporter Poram Mareku.

“Kejadian tersebut sudah dilakukan penyelesaian di Polresta Tidore, saya selaku lurah Tomalou meminta kepada warga masyarakat Kel.Tomalou agar tidak mengulanginya lagi dan saya mohon agar dapat menahan diri.” Ujar Lurah

Penyampaian Kapolresta Tidore KOMBES POL Yury Nurhidayat,S.I.K.,M.H., yang intinya terkait konflik perkelahian antara suporter Pusam Tomalou dan suporter Poram Mareku terjadi karena salah satu oknum suporter Pusam Tomalou yang sudah terkontaminasi dengan minuman keras.

“Konflik perkelahian antar suporter sudah di lakukan penyelesaian oleh kedua pihak dan di sepakati untuk berdamai, saya selaku Kapolresta Tidore perharap kedepan  Kel. Tomalou Zero Miras dan Narkoba.” Ujar Kapolresta

Selain itu, Kapolresta Tidore juga menyampaikan bahwa kami dari Polresta Tidore akan menindak secara tegas pelaku baik yang mengkonsumsi minuman keras maupun yang menjual minuman keras.

“Saya mengajak kepada seluruh warga masyarakat Kel.Tomalu mari kita sama-sama menjaga kamtibmas di Kel.Tomalu agar tetap kondusif karena kedepan Kel.Tomalou akan melaksanakan kegiatan Tahunan yaitu Festival Kampung Nelayan 2023 , Kami dari jajaran kepolisian akan mendukung penuh kegiatan yang di gagas oleh pemerintah maupun masyarakat Kel.Tomalou.” Tambah Kapolresta

Penyampaian Dandim 1505 Tidore LETKOL Kav Chalter Purba,ST., yang intinya bahwa maksud dan tujuan kita semua di sini tak lain dan tak bukan untuk sama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Kel.Tomalau dan di Kota Tidore Kepulauan ini.

“Saya minta kepada para pemuda Kel.Tomalou agar tidak mudah terprofokasi , dan sikapi suatu persoalan dengan kepala dingin, hindari minuman keras karna minuman keras merupakan sumber atau pemicu terjadinya suatu permasalahan.” Ujar Dandim

Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan ikrar oleh warga masyarakat Kel.Tomalou bahwa masyarakat Kel.Tomalou siap memberantas minuman keras di Kota Tidore Kepulauan bersama Polresta Tidore.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *