Dalam rangka memastikan keamanan dan kenyamanan umat Kristiani selama perayaan ibadah Natal tahun 2024, Personil Polsek Oba Utara mengoptimalkan langkah-langkah pengamanan di sejumlah gereja yang berada di wilayah hukumnya pada Sabtu (28/12/24).
Kapolsek Oba Utara Ipda Suherlin,S.I.P.,M.H., mengungkapkan bahwa pengamanan ini merupakan bentuk komitmen Polsek Oba Utara dalam mendukung kelancaran perayaan Natal.
“Para Personil telah melaksanakan pengamanan di gereja-gereja, dengan fokus pada pengawasan dan pengamanan demi menjaga kondusifitas selama pelaksanaan ibadah, Pengamanan ini tidak hanya sebatas menjaga ketertiban, tetapi juga memberikan rasa aman kepada Para Jemaat yang beribadah. Kami harap umat Kristiani dapat merayakan Natal dengan khidmat dan damai,”Ujarnya
Pengamanan digereja-gereja ini menjadi bukti nyata sinergi antara Kepolisian, Aparat terkait, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas Kamtibmas, sekaligus menciptakan suasana perayaan Natal yang damai di Kec.Oba Utara.