Dalam rangka jelang penerimaan anggota Polri (Akpol, Bintara, dan Tamtama) tahun 2023 , Polres Kota Tidore melaksanakan Sosialisasi di Sekolah SMAN 3 Kota Tidore Kepulauan. Jumat (27/01/23).
Kegiatan ini dipimpin langsung Waka Polres Kota Tidore AKBP Edy Sugiharto,S.H,M.H., dengan tujuan untuk meningkatkan animo masyarakat dalam mengikuti seleksi calon penerimaan anggota polri.
Hadir dalam giat tersebut Waka Polresta Tidore AKBP Edy Sugiharto,S.H,M.H, Kabag SDM Polresta Tidore KOMPOL Sumaryanto Sugio, Kasat Binmas Polresta Tidore AKP Ridwan Usman, SH, Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Tidore Kepulauan Bapak Syafril Rasid, S.Pd, Para Guru SMAN 3 Tikep dan Siswa Siswi SMAN 3 Tikep.
Giat Sosialisasi di buka langsung Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Tikep bapak Syafril Rasid, S.Pd yang intinya kegiatan sosialisasi ini sangatlah penting untuk siswa-siswi yang bercita-cita menjadi anggota Polri, diharapkan agar mengikuti dengan baik sehingga pada saat mengikuti seleksi tidak ada yang kurang.
Penyampaian Wakapolres Kota Tidore AKBP Edy Sugiharto,S.H,M.H yang intinya Kepolisian Negara Republik Indonesia memberi kesempatan kepada putra putri terbaik untuk menjadi bagian dari keluarga besar Polri dalam penerimaan terpadu Calon Anggota Polri tahun 2023.
Waka Polres Kota Tidore juga menjelaskan bahwa untuk menjadi Anggota Polri tidak dipungut biaya (gratis), jangan sampai ada pihak-pihak yang mengatas namakan panitia menjanjikan kelulusan dengan syarat maminta uang.
“Siapkan diri dari sekarang dengan menjaga kesehatan, melatih kemampuan baik dibidang olahraga maupun akademik, selalu berhati-hati agar terhindak dari berbagai masalah yang merugikan diri sendiri”Tambah Waka Polres